Rabu, 03 Juli 2013

Life is ...

Hidup.

Menjadi sebuah kata yang begitu banyak menginspirasi setiap manusia, layaknya sebuah misteri tak terpecahkan di sepanjang usia, selalu berjalan kedepan tanpa tahu dimana akan berakhirnya, tak pernah bisa ditebak bagaimana akan jadinya.

Hidup.

Mereka bilang berat, mereka bilang rumit, mereka bilang tidak mudah, terlalu berbatu-batu, terlalu licin, bahkan terlalu membingungkan, terkadang buntu namun terkadang memaksa kita untuk berusaha mencari celah dimana titik terang itu berada.

Hidup.

Ternyata hidup didunia masyarakat ini liar, ketat, gila. Tak seindah ketika kau tahu bahwa kau telah lahir kedunia membawa kebahagiaan untuk ayah ibu, tak seindah ketika kau mulai tahu bahwa kau memiliki banyak teman disekolah, tak seindah ketika kau tahu bahwa persaingan itu dilakukan dengan banyak membaca buku pelajaran agar bisa menjadi juara terbaik dikelas. Sesungguhnya bukan itu, semua itu semu, semua itu hanya batu loncatan.


3 bulan semenjak hari kelulusan itu, banyak hal berubah, banyak pelajaran hidup yang tiba-tiba menunjukkan eksistensinya, hidup yang sebenarnya tengah mengintai aku, kau, dan kita yang masih terombang-ambing dalam kebingungan, dimana hal itu dulu hanya kau dengar dan kau tertawakan dari pengalaman mereka yang telah duluan merasakan semua itu. Kini kau tau sesungguhnya mereka tidak berbohong, kan?

Semua menuntut kesabaran, kegigihan, dan kepasrahan dalam doa pada Allah. Disini kita dipaksa untuk menjadi mandiri, disini kita di ingatkan bahwa kita telah dewasa, disini kita di beritahu bahwa hidup tak semudah membalik telapak tangan, bukan sekali sebut langsung jadi, langsung ada. :')

"BE STRONG, DEAR!"

Kuat menjadi bekal yang cukup utama untuk menghadapi pergulatan hidup. Tapi untuk menjadi kuat itu tidak mudah, toh. Ada banyak air mata yang tumpah ketika merasa tertekan, ada banyak tangis yang terisak kala tak ada satupun yang mampu menolong, ada banyak derai halus yang membasahi pipi ketika kau kesal mengapa begitu banyak rintangan yang dihadapkan pada jalanmu menuju ke yang kau inginkan. Terkadang hal sederhana pun menjadi permasalahan besar dalam syarat-syaratnya.


Terduduk dengan kepala menunduk, berjalan dengan langkah gontai, atau menangis dalam helm yang kacanya sengaja ditutup, menjadi hal yang biasa dilakukan untuk melampiaskan rasa (ingin) putus asa itu. Namun satu diantara sekian banyak yang memberimu kesulitan, pasti akan ada yang rela mengulurkan tangan untukmu, sekedar untuk meringankan bebanmu.

"PROMISE TO YOUR SELF, YOU MUST BE A SUCCESS PERSON!"

Kata-kata seperti diatas, bisa menjadi sebuah penyemangat untuk batin-batin yang (nyaris) lemah. Sigh, baru 3 bulan saja lepas dari seragam sekolah, ada banyak sekali rintangan menghadang, apalagi mereka yang sudah lebih dulu besar dari kita (?)

"KEEP PRAY AND WISH!"

Pada akhirnya, hari tetap berjalan, sekarang sudah memasuki hari ke 3 di bulan Juli saja, semakin cepat saja, namun teruslah berharap pada alam agar ramah pada kehidupan kita, diberi jalan menuju masa depan terbaik untuk kebahagiaan diri dan mereka yang menyayangi kita serta selalu mensupport kita dari belakang. Air mata yang telah jatuh tak akan pernah sia-sia, butir keringat yang membasahi sela-sela rambut dan tubuh tak akan pernah mengecewakan, segala usaha pasti akan ada harganya dimata Allah SWT, segalanya akan berakhir dengan indah melalui caranya masing-masing. Percayalah. ^_^





BigThanksTo : Mama & Ayah, you're my inspiration, you're my wings, you're my hero!
#nowplaying One Direction - Live While We're Young

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thanks for your attention to read my blog article.
Please leave your comment here. ^_^