♪♪┌(∵)┘♪└(∵)┐♪┌(∵)┘♪└(∵)┐♪♪
Op-op-oppa gangnam style..
♪♪┌(∵)┘♪└(∵)┐♪┌(∵)┘♪└(∵)┐♪♪
오빤 강남 스타일..
Ini apaan sih gangnam style gangnam style?
Ohh.. rupanya dance ala PSY yang dari Korea ini lagi nge-trend ya..
Pantasan semua orang pada joget-joget ala gangnam style..
Siapa tuh PSY? Dia ini adalah seorang rapper dari Korea Selatan yang memiliki nama asli Park Jae Sang, namun dia lebih dikenal dengan nama PSY. Sedangkan Gangnam style ini merupakan singel K-pop tahun 2012 miliknya yang mendapat pujian dari banyak pihak karena gerakan nya yang menarik perhatian dan tidak biasa. Lagu yang pertama kali dirilis pada 15 Juli 2012 ini langsung menduduki tangga lagu tertinggi di Korea Selatan "Gaon Chart" dan langsung menjadi video K-pop yang paling banyak di tonton di Youtube. Congratulation, PSY ! Good job ! ^_^
Ditengah bertaburannya bintang-bintang muda korea dimana kebanyakan berupa boyband maupun girlband, ternyata seorang PSY justru menarik perhatian dengan cara yang berbeda. Gangnam style ini kalau dilihat-lihat mirip gaya menunggang kuda gitu deh.. Hahaha.
Yuk, tonton videoclip nya sama-sama.
Ikut nari Gangnam Style juga, biar gak ketinggalan. ^_^
Dalam waktu singkat, Gangnam Style bagaikan virus yang mewabah dan menjangkiti banyak orang terutama anak-anak muda. Aku juga sudah menghafal beberapa gerakan dalam tariannya itu. Bahkan ribuan orang di Jakarta juga menari Gangnam Style di Bundaran HI. Berikut videonya..
Dan kini, PSY serta videoklip Gangnam Sytle nya telah masuk rekor dunia dan tercatat di Guiness Book of Record sebagai video yang paling banyak di-like di youtube, mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh LMFAO.
Salut ! ^_^